Sabtu, 14 Maret 2009

release iPhone Telkomsel sebuah antiklimaks?

Setelah penantian selama lebih dari satu bulan, akhirnya Telkomsel secara resmi mengeluarkan daftar harga jual iPhone 3Gnya. iPhone 3G ini akan diluncurkan pertama kalinya pada tanggal 20-Maret-2009 di South Pavilion, Pacific Place, Jakarta.



Sebuah penantian panjang yang cukup mengecewakan banyak pemesannya (baca di http://www.detikinet.com/read/2009/03/13/143505/1098970/328/kemahalan-calon-pembeli-iphone-3g-kecewa), karena harga jual iPhone yang dikunci khusus untuk jaringan Telkomsel ini tetap tinggi tidak seperti bundle iPhone di negara lain(untuk Thailand, bisa dilihat di http://www.truemove.com/iphone/eng/price_plan.htm). Dari daftar harga yang dikeluarkan, Telkomsel terlihat tidak berniat memberikan subsidi seperti yang dilakukan operator lain di luar negeri.
Sebelumnya, Telkomsel pernah mengatakan bahwa peminat iPhone (dari preorder di website) mencapai 40.000 orang, dengan 1.500 orang pendaftar tiap hari.

Jika dibandingkan dengan produk Nokia seri E dan BlackBerry yang harganya tidak berbeda jauh fasilitas di dalamnya sungguh berbeda.
BB memiliki banyak fasilitas perkantoran di dalam handsetnya (termasuk keunggulan teknologi kompresi push-mail), iPhone lebih bersifat entertainment mobile.
Ini beberapa kelemahan iPhone 3G (dikumpulkan dari share di http://www.forumponsel.com/forum/showflat-Number-1649453-page-0-sb-5-fpart-17-vc-1.html)
1. SMS di iPhone tidak bisa diforward.
2. SMS di iPhone bentuknya seperti thread percakapan.
3. tidak bisa VIDEO CALL dan tidak bisa mengirim MMS.
4. Bisa menerima data (gambar, lagu,dll), tetapi datanya tidak bisa diambil lagi (dgn cara normal)
5. Bluetooth tidak untuk transfer data
6. Tidak ada delivery report
7. CallerID terlalu strict/exact terhadap Phonebook. Kalau simpan dengan prefix 081xx, saat telepon masuk, namanya tidak akan muncul karena format telp masuk +6281xxxx. Jika simpan dengan format +6281xxx saat calling-out dengan pencet 081xxxx tidak akan keluar namanya.

Akankah launching iPhone Telkomsel beberapa hari yang akan datang tetap ramai?
Jika tetap ramai, mungkin ini akan menunjukan ke dunia bahwa di Indonesia masih banyak orang yang tidak terkena krisis, dan masih punya banyak uang untuk membeli "gengsi" iPhone ini.
[update 21-3-09]
Selamat buat Telkomsel. Sudah 1000 orang lebih sudah membeli iPhone3G. Orang Indonesia gak semua miskin 'kan?
;)

Jumat, 13 Maret 2009

Untuk Repeater HotSpot, Pakailah seMerk

Berdasarkan pengalaman beberapa waktu lalu, saya coba terapkan Repeater HotSpot (Access Point) dari 2 (dua) merk yang berbeda. Setelah setahun yang lalu, Repeater AP sesama merk di lokasi lain berfungsi dengan cantiknya.

Di beberapa hari setelah instalasi selesai, semua berjalan dengan indahnya. Seminggu setelahnya, terjadi kekacauan. User yang connect ke AP lain (ada beberapa AP lagi yang tidak ikutan Repeater) tidak bisa bridging ke LAN. Sempat 2 hari bingung, ada apa gerangan yang terjadi.
Setelah merunut kejadian dan bernostalgia, saya mencurigai Ada Apa Dengan AP tersebut.

Dengan menggunakan tangga (jadi keliatan seperti instalatur Indovision/Kabelvision), saya batalkan Repeater tersebut, dan menarik kabel langsung dari repeater ke switch terdekat.

Hasilnya? berfungsi dengan normal. Aneh tapi nyata, karena WDS semuanya ada di fasilitas masing-masing AP.
Lain kali saya ga mau bikin repeater lagi dengan AP yang beda merk. Karena akan menghasilkan 10x10.

Sabtu, 07 Maret 2009

Plurk : alternatif baru situs pertemanan

Di Indonesia saat ini, Facebook sudah merajai untuk "pertemanan" online. Sampai-sampai ada kartun di harian Kompas beberapa waktu lalu, tentang sepasang sahabat Benny & Mice yang sedemikian berusaha & gembiranya mereka bisa menjadi "teman" dalam Facebook. Padahal mereka sudah lama bersahabat erat dalam dunia "nyata".

Fenomena Facebook saat ini sudah mengalahkan Friendster yang beberapa waktu lalu sempat juga merajai dunia pertemanan online Indonesia. Mungkinkah FB terkenal di Indonesia karena dipakai oleh Obama? Seperti SDN Menteng yang jadi terkenal karena pernah jadi tempat Obama bersekolah beberapa waktu.

Di Amerika sendiri, trend sudah mulai bergeser ke Plurk (http://www.plurk.com). Sebuah situs yang juga mengangkat pertemanan, tetapi membawa design dan suasana berbeda dari FB. Format TimeLine Shoutout di webnya, membuat menarik karena terlihat lebih simpel.
Plurk menggunakan sistem peringkat "Karma", yang memberikan keistimewaan bagi peraih karma level tertentu.
Tidak ada aplikasi dan tidak ada album foto memperjelas perbedaan dengan FB.
Mungkin ini yang menyebabkan Plurk lebih disukai di US.
Untuk sharing foto, hanya user yang sudah verifikasi no HPnya atau user yang sudah memiliki Karma di atas 25 point yang bisa Upload.
Tetapi bisa juga sharing link/video yang diletakkan di server lain seperti Youtube.

Fitur utama Plurk merupakan online Status. Uniknya, online status ini bisa di-broadcast otomatis ke beberapa situs pertemanan online terkenal lainnya seperti Facebook, Friendster, dan Multiply.
Untuk interaksi dengan teman atau fans, Plurk terlihat unik & lucu seperti chatting pada topik tertentu.

Untuk perbandingan secara mangga-dengan-mangga (English-nya mango-to-mango), Plurk ini bisa ditandingkan dengan Twitter (http://www.twitter.com). Plurk lebih unggul secara fasilitas dibandingkan Twitter.

Ini adalah widget Plurk saya :

Jumat, 06 Maret 2009

Sinyal 3G Indosat melemah

Dalam beberapa minggu ini, sinyal dari BTS node-B Indosat (BTS 3G yang digunakan bersama-sama untuk Matrix-Mentari-IM3-IndosatM2) makin melemah. Apakah akibat meluapnya pelanggan IM2 yang tidak dibarengi dengan peningkatan infrastruktur?

Ini dirasakan terutama di wilayah Jl.Tubagus Angke, Jakarta Utara. Biasanya di dalam rumah, sinyal 3G untuk HP Matrix dan modem IM2 masih full, sekarang ini hanya 0-1 bar (mati-hidup). Sisanya pindah ke GPRS.

Akibatnya, untuk surfing menggunakan Matrix (bayar eceran) dan IM2 menjadi menjengkelkan.

Menyimak release Indosat di http://www.detikinet.com yang tidak ingin di class action, apakah Indosat bisa mengatasi hal ini?
Apalagi Indosat sendiri tidak berminat serius untuk membeli tambahan frekuensi 3G.

Selasa, 03 Maret 2009

Internet Gratisan dari THREE : Anti Mati Gaya

Blog Indra : http://blogindra.sanjaya.org

Seakan tak mau kalah dengan yang lain, Three meluncurkan promo Anti Mati Gaya.
Setiap pengisian ulang nominal tertentu, mendapatkan gratis sebanyak 500kB/1MB (tergantung nominalnya) per hari.
Kuota gratisan ini cukup jika hanya digunakan di handset. Jika untuk modem, akan selalu overquota.

Sayangnya saya kurang tertarik dengan promo ini, karena coverage sinyal UMTS Three yang terbatas (di Jakarta tidak full coverage). Padahal Three termasuk operator yang mendapat keistimewaan pertama (bersama AXIS) untuk mengoperasikan layanan 3G.
Sebelum ada promo ini, bersama Three, modem yang saya gunakan selalu bengong di network UMTS, dan selalu masuk GPRS dengan lambatnya.


Tes Koneksi XL Unlimited Prabayar

Blog Source link : http://blogindra.sanjaya.org/2009/03/tes-koneksi-xl-unlimited-prabayar.html

[update 4-Maret-2009]
IP yang didapat merupakan IP Private, 10.x.x.x dan menggunakan transparent proxy. Tidak banyak aplikasi yang bisa digunakan dengan koneksi ini, antara lain E-Gold.com, game online, dan Free Rapidshare.
Aktivasi Unlimited harian pada jam berapa pun, akan berakhir pada jam 24.00 di hari/tanggal yang sama.

Mulai tanggal 11 Maret 2009, nomor XL lama (bukan dari StarterPack Internet Unlimited) sudah tidak bisa lagi daftar untuk internet Unlimited jenis apapun. Bagi nomor lama yang beruntung sudah terdaftar, pastikan pulsa dalam keadaan standby untuk otomatis dipotong pada saat perpanjangan. Jika sempat tidak cukup pulsa, maka internet akan dinonaktifkan dan tidak bisa daftar lagi.

Tertarik dengan internet Unlimited prabayar tervariatif saat ini (ada variasi unlimited harian/mingguan/bulanan), semalam saya beli nomor perdana XL prabayar di pinggir jalan sebesar Rp 6.000,-.
Di isi dengan pulsa Rp 25.000,-, lalu register Internet Unlimited 1 hari (Rp 20.000,-), sehingga pulsa tersisa Rp 10.000,-.

Setelah mendapat reply dari XL bahwa sudah terdaftar, SIM card pindah ke modem Huawei E620+router SpeedUp.

Setting yang digunakan :
APN: www.xlgprs.net
user: xlgprs
password: proxl

Hasil Speedtest ke server IM2 :


Dari segi feeling speed test (ngetes kecepatan cuma pakai perasaan) akses ke Email Yahoo, Blooger, dan situs-situs luar negeri lainnya terasa lambat.

Sebagai alternatif Internet Unlimited prabayar, produk XL termasuk lumayan.

Informasi lebih lanjut tentang Internet Unlimited Prabayar ini, silakan kunjungi http://www.blogger.com/www.nyambungterus.com



[update]
Hasil tes speed di rumah jam 19.50


Info dari http://www.forumponsel.com/forum/showflat-Number-2082890-page-0-sb-5-fpart-1-vc-1.html :


Pemakaian Tanpa Batas (Unlimited based)
Layanan jenis ini ditujukan bagi para pengguna yang menginginkan biaya penggunaan Internet secara tetap setiap bulan tanpa perlu khawatir dikenakan biaya tambahan.

Pemakaian Tanpa Batas, Dengan Kecepatan Hingga 256 Kbps

Jenis Layanan - Tarif - Fair Usage Policy (FUP)
1 Hari - Rp. 20.000 - 400 MB
7 Hari - Rp. 60.000 - 1.200 MB
30 Hari - Rp. 99.000 - 2.000 MB
  • Termasuk PPN
  • Kecepatan akan diturunkan hingga 64 Kbps
  • Ketentuan lain mengenai penurunan kecepatan juga berlaku

Pemakaian Tanpa Batas, dengan kecepatan hingga 512 Kbps

Jenis Layanan Tarif Fair Usage Policy (FUP)
30 Hari Rp. 220.000 3.000 MB
  • Termasuk PPN
  • Kecepatan akan diturunkan hingga 64 Kbps
  • Ketentuan lain mengenai penurunan kecepatan juga berlaku

Pemakaian Berdasarkan Kuota/Volume (Volume Based)
Layanan ini ditujukan bagi para pengguna yang menginginkan akses Internet secara lebih cepat.

Kecepatan hingga 3.6 Mbps

Jenis Layanan Tarif
20 MB Rp. 10.000
250 MB Rp. 60.000
1 GB Rp. 200.000
3 GB Rp. 390.000
  • Kelebihan pemakaian akan dikenakan tarif Rp. 4 per 10 KB
  • Termasuk PPN
  • Berlaku 30 hari sejak tanggal pengaktifan